Era Baru dalam Industri Mode: Kolaborasi Nanshan dan Milan Hadirkan Terobosan dalam Aktivitas Belanja Produk Mode
SHENZHEN, InovasiNews.Com – Ajang "Shenzhen-Milan Lifestyle Week" diluncurkan pada 20 Maret lalu di Nanshan, Shenzhen, dengan berbagai kegiatan yang membahas mode masa depan, termasuk Sesi Diskusi, "Nanshan Fashion Tour" yang telah dinantikan, "Skyline Fashion Show" yang penuh terobosan, "Fashion Night" yang mengusung tema elegan, serta pertunjukan drone yang spektakuler.
Digelar bersamaan dengan rangkaian kegiatan tersebut, film pendek "NANSHAN NEW LOOK" turut dilansir.
Film ini mengisahkan sejarah industri pembuatan busana (sartorial) di Nanshan. Salah satu sesi penting dalam "Lifestyle Week" adalah "Shenzhen-Milan Pioneer Fashion Art Exhibition" yang berlangsung di sebuah kawasan bersejarah di Distrik Nanshan, yakni Nantou City, hingga 14 April.
Pameran ini menghadirkan sembilan merek mode baru di Nanshan dan Milan, termasuk sederet rumah mode Italia VIA PIAVE 33, Meltin(Pot), alessandro enriquez, ALABAMA muse, FRANCESCA BELLAVITA, serta inovator sartorial asal Nanshan seperti CHAU•RISING, PERMU, PANTTERFLY, dan Lynn Gong.
Pameran ini memperlihatkan beragam gaya, mulai dari gaya terkini prêt-à-porter hingga gaya klasik yang tak lekang zaman, karya artisanal, instalasi seni imersif, serta presentasi multimedia yang menarik.
Berlangsung di Nantou City, sebuah kawasan yang memiliki sejarah penting hingga 1.700 tahun lalu, ajang ini mengangkat latar belakang Shenzhen yang multikultural. Warisan Shenzhen tersebut kini telah dilestarikan.
Di ajang ini, sebuah kerja sama penting turut diresmikan oleh pejabat Distrik Nanshan dan Maria Rosa Azzolina, President, Italy-China Institute.
Kolaborasi ini mencerminkan komitmen dalam membina hubungan budaya dan ekonomi antara Milan dan Nanshan, serta interkoneksi di industri mode.
Pada 20 Maret lalu, kegiatan "Skyline Fashion Show" semakin memeriahkan "Lifestyle Week" di Super HQ Base International Hall ketika merek desainer asli Shenzhen meluncurkan koleksi terbaru.
Acara ini melambangkan komitmen Nanshan dalam mengembangkan inovasi di industri mode.
Rangkaian acara ini mengangkat kiprah Nanshan dalam merombak industri mode, serta mengawali rencana ambisius untuk membina merek-merek desainer orisinal.
Langkah strategis ini akan membangkitkan kembali sektor belanja produk mode, serta mendukung kemunculan label mode independen yang baru sekaligus mendorong industri desain orisinal Tiongkok di pasar global.
Dengan landasan tersebut, Nanshan memberikan berbagai peluang bagi merek-merek baru yang ingin berkiprah di industri mode dalam negeri.
Sumber: PRNewswire