Mobil Berteknologi Pintar ke-400 Ribu Telah Diproduksi NETA Auto, Perkembangan Penting dalam Produksi Massal
SHANGHAI, InovasiNews.Com – Baru-baru ini, NETA Automobile merayakan pencapaian penting setelah NETA L, notabene unit ke-400 ribu yang diproduksi NETA, mulai diproduksi di pabrik pintar yang ramah lingkungan di Tongxiang. Dengan pencapaian ini, volume produksi NETA kini memasuki babak baru.
NETA selalu menjalankan pendekatan yang memprioritaskan pengguna dengan filosofi dan misi yang bertajuk "Tech for All" sebagai pihak yang memopulerkan mobil pintar berteknologi pintar.
Maka, mobil ke-400 ribu yang berhasil diproduksi NETA menjadi momen penting dalam perjalanan NETA pada 2024.
Produk kendaraan ke-400 ribu yang diproduksi NETA adalah model terkini NETA L. Sebagai pilihan terbaik bagi keluarga muda, NETA L menampilkan perangkat "TV, kulkas, dan sofa" dalam interior mobil.
Maka, NETA L menjadi satu-satunya model dalam kelasnya yang menghadirkan ketiga unsur tersebut. Dari sisi baterai, NETA L versi tenaga listrik murni dilengkapi baterai seri L buatan CATL dengan masa pakai yang awet dan performa tinggi.
Dari sisi tampilan, NETA L memiliki proporsi yang sangat menarik, memiliki garis-garis bodi yang dinamis dan ringkas. Dimensi panjang, lebar, dan tinggi NETA L tercatat 4.770x1.900x1.660mm dengan sumbu roda sepanjang 2.810 mm.
Mobil baru ini menawarkan peningkatan komprehensif dalam aspek performa, ruang kabin, kenyamanan, keamanan, dan efisiensi bagi pengguna.
Demi memenuhi beragam kebutuhan mobilitas, NETA L hadir dalam dua jenis sistem penggerak: tenaga listrik murni dan extended range. NETA L versi extended range menggunakan HOZI Technology.
Di pabrik pintar dan ramah lingkungan milik NETA di Tongxiang, Lini Produksi Kedua Tongxiang telah dimulai pada Januari 2024, dan kegiatan produksi akan dimulai pada Mei mendatang. Dengan ekspansi ini, kapasitas produksi tahunan NETA di Tongxiang segera menembus 200 ribu unit.
NETA terus meningkatkan pengaruh internasional dan jangkauan global. Hingga kini, NETA telah merambah pasar-pasar Thailand, Malaysia, Indonesia, dan negara-negara lain, bahkan mencatat penjualan tertinggi di pasar Asia Tenggara.
NETA pun berekspansi ke pasar-pasar Eropa, Amerika Latin, dan lain-lain. Menurut rencana, pada 2024, NETA akan beroperasi di 60 negara dan wilayah di pasar luar negeri, dan lima model akan dijual di 50 negara di seluruh dunia melalui 300 kanal penjualan.
Terus membuat perkembangan, NETA telah membuktikan komitmen pada "aspek keselamatan, teknologi, dan intelligence".
Pada 2026, NETA Auto akan bertransisi dari produsen otomotif menjadi perusahaan teknologi canggih yang berskala global dengan fokus mencapai target penjualan tahunan yang ambisius, yakni satu juta unit di seluruh dunia.
Tentang NETA Auto
NETA Auto, merek milik Hozon New Energy Automobile Co., Ltd. (Hozon), adalah inovator terkemuka di industri kendaran listrik berteknologi pintar.
Dengan fokus bertajuk "Tech for all" dan "Make intelligent EVs for all," NETA Auto mengembangkan kendaraan listrik bermutu tinggi dan teknologi canggih.
Lini produk NETA mencakup model-model populer seperti NETA GT, NETA S, NETA X, NETA AYA (NETA V-II), dan NETA V. NETA Auto bergerak di segmen konsumen umum, serta melansir model-model baru setiap tahun untuk segmen "A0-B".
NETA Auto juga mengembangkan "Shanhai Platform", platform mobil berteknologi pintar dan aman, serta merek HOZI Technology, yang memenuhi kebutuhan pengguna dan meningkatkan aksesibilitas teknologi canggih.
Sumber: PRNewswire